Home Daerah Tembus Rp14 Ribu, Produsen Minyak Goreng Gelar Bazaar Bersama Pemda Semarang

Tembus Rp14 Ribu, Produsen Minyak Goreng Gelar Bazaar Bersama Pemda Semarang

47
0

Mendukung kebijakan Domestic Market Obligation (DMO), Apical Group sebagai salah satu pengolah minyak nabati dan produsen minyak goreng menggelar bazaar di 4 pasar di Semarang.

Kegiatan ini ditandai dengan pelepasan truk minyak goreng oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen di halaman kantor Gubernur, (24/2/2023).

Truk tersebut selanjutnya bergerak menuju Pasar Karangayu, Pasar Gayam Sari, Pasar Bulu, dan Pasar Peterongan.

Selain itu, bersama PT Rajawali Nusindo (ID Food) juga bergerak ke-25 pasar lainnya di wilayah Semarang.

Baca Juga: Nojorono Kudus Gelar Pelatihan Safety Riding untuk Karyawannya

Kegiatan ini merupakan wujud dukungan penuh Apical terhadap kebijakan Pemerintah melalui Kementerian Perdagangan.

Kegiatan ini juga dilakukan untuk menyikapi adanya kelangkaan Minyakita, minyak goreng program Pemerintah yang diluncurkan pada tahun 2022 lalu, di pasaran serta melonjaknya harga Minyakita yang telah melampaui HET.

Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen mengimbau masyarakat agar tidak menimbun minyak goreng yang telah dibagikan pemerintah.

“Kami berharap masyarakat jangan rebutan. Jangan sampai ini minyak (goreng) biasanya itu datang banyak langsung diborong. Secukupnya saja, tidak perlu beli untuk satu tahun ke depan,” ujar Taj Yasin Maimoen.

Taj Yasin Maimoen menambahkan, pemerintah terus memantau peredaran MinyaKita di masyarakat melalui Satgas Pangan di Jawa Tengah.

Diharapkan pendistribusian minyak goreng seharga Rp14.000 per liter ini dapat sampai ke masyarakat secara merata. Ia meminta agar masyarakat turut mengawasi supaya tidak terjadi penimbunan.

Baca Juga: Warga Permata Depok Gotong Royong Membantu Korban Gempa Cianjur

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here