Pelantikan Menkominfo dan lima wamen, di Istana Negara, (17/07/2023). (Foto: Setkab/Rahmat)

Presiden Joko Widodo resmi melantik beberapa pejabat negara baru untuk mengisi kekosongan jabatan di Kabinet. Pelantikan dilakukan di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (17/7/2023).

Budi Arie dilantik sebagai Menteri Komunikasi dan Informasi menggantikan Johnny G Plate yang tersandung kasus korupsi BTS 4G. Kasus korupsi ini merugikan negara sebesar Rp8,032 triliun.

Posisi Budi Arie sebelumnya yang menjabat sebagai Wamendes diganti oleh Paiman Raharjo. Paiman sebelumnya menjabat sebagai rektor di Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama).

Pelantikan Budi sebagai Menkominfo dilakukan berdasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 62/P Tahun 2023 tentang Pengangkatan Menteri Komunikasi dan Informatika Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi juga melantik lima figur wakil menteri (wamen) yang akan mengisi Kabinet Indonesia Maju untuk sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024.

Baca Juga  Resmikan Bursa Karbon Indonesia, Presiden Jokowi: Potensinya Rp3 Ribu Triliun!

Lima wakil menteri yang dilantik berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 32/M Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Wakil Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

Kelima wakil menteri tersebut yaitu: Pahala Nugraha Mansury sebagai Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu); Nezar Patria sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Wamenkominfo).

Selanjutnya, Paiman Raharjo sebagai Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Wamendes PDT); Rosan Perkasa Roeslani sebagai Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN); dan Saiful Rahmat sebagai Wakil Menteri Agama (Menag).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here