Sandiaga Uno resmi jadi kader PPP. (Foto: Twitter Sandi Uno)

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, B.B.A., M.B.A. alias Sandi Uno resmi menjadi kader PPP usai menerima Karta Tanda Anggota (KTA) di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, (14/5/2023).

Seremoni bergabungnya mantan anggota Partai Gerindra ini dilakukan dengan pemberian KTA untuk Sandi yang diserahkan langsung oleh Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono.

“Hari ini, telah secara resmi bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan, yaitu tokoh nasional kita, yaitu Bapak Sandiaga Salahuddin Uno,” ujar Mardiono saat memberi sambutan usai menyerahkan KTA ke Sandi.

Selain KTA, Sandi juga diberi jaket hijau dengan logo PPP. Namun meski sudah resmi jadi kader, jabatan Sandi di PPP belum ditentukan.

Baca Juga  Menteri Bahlil Lahadalia Tampung Aspirasi Rakyat Rempang Galang, Konflik Berakhir

Mardiono mengungkapkan jabatan untuk Sandi baru akan ditetapkan pada rapat pimpinan nasional (rapimnas) yang akan diselenggarakan pada 16 hingga 17 Juni 2023.

“Nanti akan ada rapat pimpinan nasional sesuai dengan mekanisme konsitusi PPP ya,” kata Mardiono.

Namun Mardiono menggambarkan, akan ada banyak tugas yang akan diberikan ke Sandi terutama ikut berkontribusi buat Pemilu 2024.

Meski demikian, Mardiono belum mau menginformasikan apakah salah satu tugas itu untuk maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) pada Pilpres 2024.

Sebelumnya, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi alias Awiek memastikan Sandi akan diberi jabatan strategis di PPP. Meski begitu, dia belum bisa mengungkap jabatan yang dimaksud.

Baca Juga  Lepas Kontingen Asian Games Hangzhou, Jokowi Minta Indonesia Masuk 10 Besar

“Pak Sandi dengan ketokohannya dengan sekaliber beliau tokoh nasional, posisi strategis atau posisi terhormat kita siapkan, yang jelas bukan ketua umum, sekjen, bendum, bukan di situ,” ungkap Awiek di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, (13/6/2023), dikutip dari laman resmi PPP.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here