Grand Launching Ohana Enterprise Cirebon.

Industri di sektor pernikahan terus mengalami pertumbuhan yang signifikan, apalagi pasca dicabutnya aturan PPKM yang membuat mobilitas kini mulai pulih dan kembali normal.

Terkait hal tersebut, salah satu perusahaan penyedia jasa paket pernikahan terlengkap dan terbesar di Indonesia Ohana Enterprise resmi melebarkan sayapnya di Kota Cirebon, Jawa Barat.

Kehadiran Ohana Enterprise di Kota Cirebon diharapkan akan semakin meningkatkan pertumbuhan ekonomi khususnya untuk industri di sektor pernikahan.

Hadirnya Ohana Enterprise ini ditandai dengan acara grand launching yang digelar di Swiss-Belhotel Cirebon, (18/3/2023).

Acara grand launching tersebut juga dimeriahkan dengan pameran pernikahan yang berlangsung hingga Minggu, (19/3/2023).

Pada pameran tersebut para calon pengantin bisa memilih langsung paket pernikahan mulai dari Rp90 juta.

Pameran tersebut juga akan dihadiri berbagai vendor wedding terbaik dari Cirebon, Bandung, hingga Jakarta.

Baca Juga  Kepala BNPB Lakukan Patroli Udara Pantau Karhutla Kalbar

Vendor yang akan turut meramaikan terdiri dari catering, dekorasi, bridal, tata rias, busana, dokumentasi, perhiasan, undangan, dan hiburan.

Total terdapat 30 vendor yang ikut meramaikan acara pembukaan Ohana Enterprise di Cirebon.

“Grand Launching Ohana Cirebon sangat didukung oleh berbagai vendor di kota Cirebon,” ujar General Manager Ohana Enterprise, Yogy Rulan Wijaya.

Yang menarik dalam pameran tersebut Ohana Enterprise juga memberikan kesempatan bagi para calon pengantin untuk memenangkan Grand Prize.

Calon pengantin yang sudah melakukan transaksi dengan vendor pilihannya akan diberikan kupon yang nantinya akan diundi di penghujung acara.

Grand prize yang akan diberikan berupa 1 unit motor, 2 paket pre-wedding di Bali, hingga 2 paket honeymoon di Bali.

Yogy Rulan menjelaskan kehadiran Ohana di Cirebon merupakan upaya Ohana untuk menjangkau segmen pasar yang lebih luas di industri pernikahan.

Baca Juga  TNI AU Dirikan Monumen Hawk 200 di Pintu Gerbang Tol Dumpil Madiun

Ohana Enterprise Cirebon siap melayani permintaan paket pernikahan dengan konsep internasional maupun konsep adat atau tradisional.

“Karena Ohana melihat peluang yang besar dan baik di Kota Cirebon dari adanya permintaan para calon pengantin di market nasional dan internasional,” jelas Yogy.

Sementara itu, GM Swiss-Belhotel Cirebon Vera Purnama Sari mengatakan pihaknya sangat antusias bekerja sama dengan Ohana Enterprise Cirebon.

“Kami cukup bangga dan sangat antusias bisa bekerja sama dengan Ohana Enterprise Cirebon untuk menghadirkan pameran wedding di Kota Cirebon di awal tahun 2023,” kata Vera.

“Harapannya kegiatan ini bisa menjadi inspirasi bagi calon pengantin untuk merayakan pernikahannya di Swiss-Belhotel Cirebon,” ujarnya.

Untuk mendapatkan informasi terkait Ohana Enterprise bisa mengunjungi akun resmi Instagram @ohana_enterprise.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here