Tim balap F1 Aston Martin mengumumkan bahwa pembalap mereka Lance Stroll tidak akan mengikuti tes pramusim minggu ini di Sirkuit Internasional Bahrain setelah mengalami kecelakaan saat latihan.
Lance Stroll terlibat dalam sebuah insiden dan mengalami cedera yang akan membuatnya absen dari tes pramusim yang dijadwalkan berlangsung tiga hari dari 23-25 Februari.
Aston Martin berharap Stroll bisa cepat pulih dari cederanya dan kembali ke grid balap. Untuk itu tim Aston Martin akan memantau perkembangan kesehatan Stroll.
Terkait insiden yang mengganggu jadwal tim, tidak dijelaskan lebih detail apakah Aston Martin akan memanggil pembalap cadangan mereka, Stoffel Vandoorne atau Felipe Drugovich untuk mengisi kursi balap.
Aston Martin belum memutuskan apakah mereka akan membiarkan Fernando Alonso menyelesaikan tes secara penuh tanpa kehadiran Stroll atau akan melibatkan pembalap cadangan.
Baca Juga: MG Siapkan Mobil Listrik Baru untuk Indonesia
“Saya mengalami kecelakaan yang tidak menguntungkan saat berlatih dengan sepeda saya untuk persiapan musim ini,” kata Stroll dalam keterangan resmi yang dikeluarkan oleh Aston Martin, (20/2/2023).
“Saya bertekad untuk kembali ke mobil dan saya senang dengan musim depan bersama tim. Saya termotivasi untuk bangkit kembali dari kemunduran ini secepat mungkin,” ujar Stroll.
Pada musim balap ini Lance Stroll akan bertandem dengan pembalap senior Fernando Alonso untuk membela tim Aston Martin. Sesi tes pramusim di Bahrain dinilai penting untuk melihat performa mesin dan pembalap sebelum memulai musim 2023.
Tim bernama lengkap Aston Martin Aramco Cognizant Formula One Team ini sejak kembali ke arena Fi tahun belum mencatatkan hasil terbaiknya.
Catatan terbaik yang dibuat tim yang bermarkas di Silverstone Inggris ini adalah finish di posisi ke-6 di Azerbaijan dan Jepang yang dibuat pembalap Sebastian Vettel. Lance Stroll juga mencatatkan hasil terbaik dengan finish di posisi ke-6 di Singapura.
Baca Juga: Islah Bahrawi Ungkap Jurus Jitu Cegah Radikalisme
